GEGER, SBY KENA FITNAH LAGI..!! Mahasiswa di Cekoki Provokasi Negatif di Jambore Nasional... Pasti Ada Campur Tangan Pemerintah. |
Dalam pidato politiknya di acara Rapimnas Partai Demokrat, Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) juga sempat menyinggung soal provokasi yang diduga dilakukan saat Jambore Nasional di Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur.
SBY menyesalkan bahwa Jambore Nasional kini telah digunakan menjadi alat provokasi. Menurut dia, kegiatan Pramuka atau kawasan Pramuka di Cibubur merupakan kawasan netral politik. Tapi, ada pihak-pihak yang sengaja memanfaatkan jambore tersebut untuk kepentingan politik.
"Sangat menyedihkan jika forum itu dikotori oleh tangan-tangan hitam yang melakukan agitasi dan propaganda untuk menghancurkan lawan-lawan politiknya," ujar SBY saat menyampaikan pidato politik di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (7/2).
SBY mengaku tak habis pikir bahwa mahasiswa dicekoki dengan provokasi negatif mengenai SBY sehingga harus ditangkap. Mantan Menkopolhukam ini mengatakan tidak mungkin jika penguasa tidak mengetahui adanya provokasi.
"Sulit dimengerti jika pihak-pihak kekuasaan tidak mengetahuinya. Saya pesimistis jika kasus unjuk rasa dan geruduk yang melanggar hukum itu diusut dan dituntaskan penegak hukum," katanya.
SBY mengajak semua kader Demokrat agar bijak menanggapi semua fitnah tersebut. Ia meminta seluruh kadernya untuk terus berjuang demi mengembalikan harga diri partai.
"Memang tidak selalu mudah mendapatkan keadilan. Tapi, pada akhirnya, yang benar akan terlihat benar dan yang salah akan salah. Saya mengajak kader agar tidak ikut-ikutan menyebar fitnah. Mari jawab fitnah dengan kebenaran," katanya.
Pidato politik disampaikan SBY dalam rangka Rapimnas dan Peringatan Hari Ulang Tahun Partai Demokrat ke-15 di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta.
Rapimnas itu dihadiri seluruh pengurus DPP dan DPD Partai Demokrat. Cagub DKI Jakarta dari Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono juga datang. Ia duduk di samping Ani Yudhoyono.
No comments:
Post a Comment